You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Dishub Ingin Layanan Transjakarta Masuk ke Bandara Halim
.
photo doc - Beritajakarta.id

Dishub Ajukan Layanan Transjakarta di Bandara Halim

Dinas Perhubungan (Dishub) DKI Jakarta tengah mengajukan layanan bus Transjakarta di Bandara Halim Perdanakusuma. Mengingat saat ini bandara tersebut sudah dibuka untuk penerbangan komersial.

Saya sedang ajukan agar Transjakarta bisa masuk ke Halim. Jadi setelah keluar bandara sudah ada angkutan umum yang melayani

Kepala Dishub DKI Jakarta, Andri Yansyah mengatakan, hingga kini belum ada angkutan massal yang melayani dari dan ke Bandara Halim Perdanakusuma. Karena itu pihaknya berinisiatif mengajukan agar bus Transjakarta bisa masuk ke bandara tersebut.

"Saya sedang ajukan agar Transjakarta bisa masuk ke Halim. Jadi setelah keluar bandara sudah ada angkutan umum yang melayani," ujarnya, Selasa (5/9).

Dishub akan Ubah Rute 120 Trayek KWK

Menurut Andri, dengan menyiapkan angkutan umum ini, masyarakat memiliki pilihan lain untuk menuju ke bandara tanpa harus menggunakan kendaraan pribadi.

"Ini juga bisa mengurangi kemacetan. Karena ada pilihan angkutan umum untuk menuju ke bandara. Jangan semua pakai kendaraan pribadi," ucapnya.

Ia mengungkapkan, saat ini rute bus Transjakarta sudah jauh lebih fleksibel. Meski baru memiliki 13 koridor namun rute yang dilayani tercatat sudah lebih dari 100 trayek.

"Jadi sekarang tidak hanya terpaku pada koridor saja. Memang baru ada 13 koridor tapi trayeknya sudah banyak," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Salip Jatim, Jakarta Pimpin Perolehan Medali Emas PON XXI

    access_time14-09-2024 remove_red_eye1224 personAldi Geri Lumban Tobing
  2. Klasemen Sementara PON XXI, Jakarta Terus Bayangi Jawa Timur

    access_time13-09-2024 remove_red_eye1123 personAldi Geri Lumban Tobing
  3. Ini Penerima DTKJ Award 2024

    access_time19-09-2024 remove_red_eye1087 personTiyo Surya Sakti
  4. Warga Serbu Pasar Murah di Kelurahan Dukuh

    access_time18-09-2024 remove_red_eye1057 personNurito
  5. Kalahkan Juara Bertahan, Atlet Tarung Derajat Fariuddin Ishafahani Raih Emas di PON XXI

    access_time19-09-2024 remove_red_eye983 personAldi Geri Lumban Tobing